Kuansing|Mediatorpost.com-Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) Provinsi Riau mengadakan kegiatan perpisahan dengan Pemerintah Kelurahan Benai, Kecamatan Benai, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau, Selasa (29/08/2023) Malam.
Di hibur dengan kesenian Tradional Randai Tunas Muda, Dari Desa tebing tinggi,Kenegerian Simandolak Kecamatan Benai Yang di pimpin oleh Pak Junaidi.
Dalam kata sambutannya, Lurah Benai Risan Afandi, S. sos berterimakasih kepada Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim yang telah mengabdi di Kelurahan Benai.
“Kami sangat mengapresiasi anak Kukerta tahun ini dari pada tahun sebelumnya dan tentunya moment-moment seperti ini tidak akan terulang lagi untuk yang kedua kalinya.” Ujar nya”
Dalam arahannya, Ketua Pemuda Kelurahan Benai Alfi sangat bangga terhadap Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska).
“Anak Kukerta UIN Suska Riau selalu aktif pada saat adanya kegiatan-kegiatan yang ditaja oleh Pemuda Desa.” Ucapnya.
Sementara itu Ketua Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Dr. Trian Zulhadi, SE., M.Ec, berterimakasih banyak kepada seluruh Masyarakat Kelurahan Benai.
“Kami ucapkan terimakasih telah membimbing mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim dan tentunya menjadi bekal yang bermanfaat untuk masa yang akan datang,” tutupnya.***