PELALAWAN | Mediatorpost.com – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-VI tingkat Desa Palas resmi dibuka oleh Camat Pangkalan Kuras, Abdul Gafur, SH, pada Senin (20/10/2025) bertempat di Masjid Raudhatul Jannah, Dusun II Desa Palas.
Acara pembukaan berlangsung khidmat dan meriah, dihadiri oleh jajaran Forkopimcam Pangkalan Kuras, Kepala Desa Palas H. Samsari AS beserta perangkat desa, Sekretaris Desa Palas Sukirman yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia MTQ ke-VI, Babinsa Pangkalan Kuras, Bhabinkamtibmas Desa Palas, KUA Pangkalan Kuras, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta ratusan warga Desa Palas yang antusias menyaksikan jalannya kegiatan.
Dalam laporannya, Ketua Panitia Sukirman menyampaikan bahwa jumlah peserta tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya.
“Alhamdulillah, tahun ini jumlah peserta mencapai 55 orang yang akan berlaga dalam empat cabang lomba, yaitu Tilawah, Tartil, Tahfiz, dan Adzan,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Palas H. Samsari AS dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelaksanaan MTQ tingkat desa merupakan agenda rutin yang setiap tahun diselenggarakan tanpa pernah absen.
“MTQ ini kami laksanakan secara rutin sebagai sarana mencari bibit-bibit unggul qori dan qoriah dari Desa Palas agar kelak dapat tampil di ajang MTQ tingkat kabupaten, bahkan nasional,” ujar Kades Samsari.
Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar perlombaan, tetapi bagian dari kewajiban umat Islam untuk menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an di kalangan generasi muda.
“Semoga dengan kegiatan ini kita semua memperoleh syafaat Al-Qur’an di hari akhir kelak,” tambahnya.
Kemeriahan pembukaan MTQ turut dimeriahkan oleh penampilan grup rebana Paguyuban Mukti Kaharjan dan BKMT Desa Palas yang membawakan lagu bertema MTQ. Antusiasme masyarakat terlihat dari ramainya warga yang hadir memadati area sekitar masjid hingga acara berakhir.
Dengan terselenggaranya MTQ ke-VI ini, diharapkan semakin tumbuh semangat keagamaan dan kecintaan masyarakat Desa Palas terhadap Al-Qur’an serta melahirkan generasi muda yang berakhlak mulia dan berprestasi.
(AS)